Postingan

Apa bedanya toner, essence, dan serum?

Gambar
Toner, essence, dan serum merupakan rangkaian produk skincare yang dikenal saat ini. Bedanya apa sih? Toner Memiliki tekstur cair yang berfungsi untuk menyeimbangkan kondisi kulit setelah membersihkan wajah. Toner juga dapat mengangkat sisa kotoran yang tertinggal dan mengatasi pori-pori.  - Exfoliating toner Exfoliating toner dapat kalian aplikasikan menggunakan kapas ya! Berfokus untuk mengangkat sel kulit mati melalui zat aktif yang terkandung didalamnya.  - Hydrating toner Hydrating toner  dapat kalian aplikasikan menggunakan tangan dengan dituang secukupnya dan ditepuk-tepuk langsung ke wajah. Berfokus untuk memberikan kelembapan lebih pada kulit, dan lebih cocok untuk yang memilili kulit kering ataupun sensitif.  Essence Memiliki tekstur yang lebih kental dari toner , namun lebih cair dari serum . Kandungan dalam essence lebih ringan dari serum , yang memudahkan kulit lebih cepat untuk menyerapnya. Essence  menambahkan kelembapan dan hidrasi pada kulit, juga membantu kulit u

Double Cleansing penting gak sih?

Gambar
Double cleansing adalah dua langkah dalam membersihkan wajah secara optimal. Langkah pertama dapat menggunakan pembersih wajah yang bahan dasarnya minyak, seperti cleansing oil/balm dan micellar water yang dapat mengangkat make up , kotoran, dan minyak secara efektif pada kulit. Selanjutnya langkah kedua, yang dapat menggunakan pembersih wajah dengan bahan dasar air, yaitu sabun cuci muka yang cocok untuk membersihkan lebih mendalam lagi. Kenapa double cleansing itu menjadi "wajib"? Double cleansing sangat dianjurkan untuk dilakukan pada malam hari, atau setelah kulit wajah terkena pemakaian make up , SPF, atau bahkan kotoran yang tidak cukup jika hanya dibersihkan menggunakan sabun cuci muka. Jika wajah tidak dibersihkan dengan bersih, pori-pori kulit akan tersumbat dan akan menimbulkan jerawat. Ketika pagi hari, double cleansing tidak perlu dilakukan karena wajah belum membutuhkannya. Dengan melakukan double cleansing secara rutin, terlebih jika kulitmu memang membut

Apa Manfaat Digital Marketing dalam Bisnis?

Gambar
Apa itu Digital Marketing ? Pemasaran digital atau digital marketing merupakan kegiatan pemasaran atau promosi sebuah bisnis dengan menggunakan media digital atau internet. Upaya pemasaran melalui media digital atau internet ini dapat dilakukan dengan berbagai cara dan strategi, yang memungkinkan pebisnis dapat melakukan interaksi dengan konsumennya secara online . Contoh pemasaran digital dapat dilihat pada website atau media sosial perusahaan, dimana terdapat promosi dan kampanye online mengenai produk ataupun layanannya. Tentunya pemasaran digital tidak asing lagi untuk dilihat, seiring dengan kemajuan dan perkembangan teknologi digitalisasi sekarang ini. Tren bisnis pun juga membawa pengaruh terhadap perkembangan pemasaran, dimana salah satu variasinya adalah digital marketing . Konsep dan penerapan digital marketing adalah hal yang dilakukan untuk mendongkrak penjualan dari suatu brand , dengan menarik calon konsumen secara cepat dan lebih praktis. Maraknya penggunaan internet

Ayo Mengenal Kewirausahaan Digital!

Gambar
Wirausaha digital adalah orang yang berkemampuan untuk melakukan kegiatan usaha, yang terlebih dengan memanfaatkan dunia digital dalam pengaplikasian bisnisnya di masyarakat. Wirausaha digital semakin berkembang seiring dengan kemajuan teknologi, informasi, dan komunikasi. Hal ini tentunya banyak menarik minat generasi muda milenial, khususnya kita sebagai mahasiswa. Wirausaha digital tentunya menggerakan kemajuan perekonomian, banyak potensi dan peluang yang harus dikembangkan. Terlebih pada milenial yang melakukan bisnis, tentunya inovasi mereka dapat berkembang dengan baik melalui bantuan dari berbagai pihak yang berperan besar dalam bidangnya. Bisnis yang dilakukan milenial saat ini sangat banyak mencirikan wirausaha digital, seperti dengan memanfaatkan sosial media untuk mempromosikan produk maupun layanannya. Kegiatan wirausaha digital dapat merintis usaha yang diawali dengan mengembangkan ide dan inovasi, melakukan research and development, dan melakukan manajemen usaha yang

Love the sun, love your skin.

Gambar
Sunscreen sepenting apa sih? Penuaan wajah banyak disebabkan dari paparan sinar matahari langsung pada kulit. Untuk jangka panjang, peranan sunscreen tentunya penting banget nih. Sunscreen berfungi untuk melindungi kulit kalian dari kusam dan kerutan akibat sinar UV. Penggunaan sunscreen bahkan juga bisa mengatasi hiperpigmentasi akibat bekas jerawat. Jadi walaupun terdengar sepele.. jangan lewatin suncreen untuk kebutuhan kulit kalian ya! Beraktivitas di dalam dan luar ruangan, sunscreen tetap diperlukan. Idealnya, sunscreen harus dipakai ulang setiap 3-4 jam sekali. Faktor-faktor yang memengaruhinya seperti jumlah SPF, kondisi kulit, dan kegiatan yang dilakukan. Cara reapply sunscreen : - sunscreen lotion Pastikan wajah bersih dan tidak berminyak yaa. Kalian bisa pakai tisu, kertas minyak, atau cuci muka dahulu kemudian baru pakai ulang sunscreen lotion. - sunscreen spray Cocok untuk kamu yang lagi pakai makeup nih, sunscreen spray tentunya pilihan yang lebih praktis. Hapus